Samarinda, 15 Oktober 2010... Pelaksanaan Quarter Final, Atlet Indonesia masih memperlihatkan taji-nya di pagelaran turnament Indonesia Grand Prix Gold. Banyak pertarungan yang cukup menarik diantaranya Pertemuan antar dua saudara yang sama-sama sebagai pemain ganda putra yaitu Bona Septano dan Markis kido, Bona berpasangan dengan M. Ahsan sedangkan Markis Kido yang terpaksa berpasangan dengan pemain senior Sigit budiarto setelah partner aslinya Hendra setiawan tidak mengikuti gelaran turnamen ini Skor berakhir atas kemenangan Bona Septano dan Ahsan 21-14 21-16, Namun demikian Markis kido tetap dapat tampil di semi final Indonesia Grand Prix Gold 2010 namun di nomor Ganda Campuran bersama Lita Nurlita setelah Mengalahkan unggulan ke-1 yaitu Vita Marissa dan Hendra AG.
Di tunggal putri, Maria febe yang merupakan andalan Indonesia yang tersisa juga Berhasil lanjut ke babak Semi Final setelah mengalahkan pemain China Zhou Hui dengan dua set langsung 21-17 21-13. Ditunggal putra Indonesia mendominasi dengan memastikan satu tempat di final karena akan terjadi All Indonesian match di satu partai yaitu antara Taufik hidayat Vs Andre K. tedjono sementara 1 tempat lagi akan diperebutkan Hayom Rumbaka dan pemain Malaysia Daren Liew.
Dan Paling mengejutkan di Ganda Campuran Indonesia memastikan mendapat gelar. Setelah tempat Semi Final ditempati oleh seluruh pasangan ganda campuran dari Indonesia, diantaranya 2 merupakan pasangan baru yaitu Pasangan baru Tontowi Ahmad dan Lilyana Natsir, Markis Kido & Lita Nurlita. Frans dan Pia Zebadiah serta pasangan Muhammad Delly Nugraha dan Ritchi Puspita Dili.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar